Google

Pages

>

Sabtu, 02 Agustus 2014

Ukuran burung ini pada umumnya sekitar 22 - 26 cm, mempunyai kaki yang cukup jenjang dan berwana kuning, mata bulat dan tajam. Warna dominan Burung Jalak Suren adalah hitam dan putih dan sedikit warna oranje/merah disekitar paruhnya. Jantan ataupun betina, kedua - duanya bisa berkicau dengan nyaring, dan salah satu kelebihan yang membuat penghobby burung menyukai  Jalak Suren karena unggas yang satu ini termasuk cerdas/ bisa menirukan nyanyian jenis burung lain, dan yang paling digemari adalah yang betina dimana kicauannya lebih bervariasi.



Cara membedakan Jalak Suren Jantan dan Betina, postur betina lebih pendek dan bulat serta warna bulunya sedikit lebih kusam, tidak begitu agresif dan cenderung lebih adem, ekor serta jari kakinya lebih pendek, kepalanya lebih pipih. Sedangkan Burung Jalak Jantan bentuk tubuh dan ekornya lebih panjang dan bulu bulunya menyatu, warna bulunyapun lebih hitan legam, warna putih pada baian bawah tubuhnya lebih cerah, jambul pada kepalanya lebih lebih menyembul , kaki dan jari - jarinya lebih panjang, lincah dan agresif.

Selain akibat perburuan burung serta akibat bencana alam, pengobatan hama di lahan pertanian yang menggunakan pestisida dengan dosis tinggi di daerah habitat burung jalak suren menyebabkan populasi burung terancam punah. Untuk menghindari kepunahan, banyak penggemar kicauan yang sekaligus menjadi penangkar atau berternak Jalak Suren, walaupun perkembangbiakannya jauh lebih sulit dibanding ternak kenari, namun tidak sedikit pula yang dianggap cukup berhasil, dan hasil tangkarannya dijual di pasaran.

Dibawah ini adalah perkiraan Harga Jalak Suren, baik burung hasil tangkaran ataupun perburuan dengan perangkap burung. Perbedaan harga di tiap kota mungkin saja terjadi walaupun begitu selisihnya tidak akan terlalu jauh, tergantung dari kondisi dan peforma burung.

Daftar Harga Burung Jalak Suren

 Harga Jalak Suren Piyik/Anak

Rp. 600.000,- / pasang. Umur sekitar 4 minggu. Belum bisa makan sendiri/disuapi, sudah bisa bertengger

Rp. 650.000,- / pasang. Umur sekitar 1,5 bulan. Sudah lepas loloh dan sudah bisa makan sendiri, tapi masih voer basah.

Rp. 750.000,- / pasang. Umur sekitar 2-3 bulan. Sudah lepas loloh total dan sudah bisa makan voer kering

Harga Jalak Suren Muda

Rp. 1.100.000,- s/d 1.200.000,- / pasang. Umur sekitar 7-8 bulan. Sudah selesai mabung Yaitu ganti bulu

Jalak Suren Usia Dewasa

Rp. 850.000,- / ekor. Umur sekitar 10-18 bulan. Burung Jalak Suren jantan.

Rp. 600.000,- / ekor. Umur sekitar 10-18 bulan. Burung Jalak Suren betina.

Rp. 1.700.000,- / pasang. Umur sekitar 10-18 bulan.  


Kamis, 31 Juli 2014

Mengenali Ciri - Ciri Murai Batu/Medan yang Asli: Ada anggapan yang sulit untuk dibantah oleh para penggemar atau peternak Murai Batu bahwa jenis yang dianggap paling baik peformanya, jelas harga murai batu lebih mahal dibanding burung sejenis lainnya, si ekor panjang ini memang bisa dikatakan sebagai primadonanya. Burung yang berasal dari daerah Sumatera ini memiliki daya tarik tersendiri, disamping penampilannya yang terkesan gagah dan mewah, suaranyapun lebih unggul dibanding yang berasal dari pulau lainnya, seperti dari Kalimantan atau Semenanjung Malaysia.

Bagi kalangan awam mungkin cukup sulit untuk membedakan jenis - jenis murai yang memang banyak variannya, dengan berbagai sebutan berdasarkan daerah asal atau nama yang telah kadung populer. Seperti halnya Murai Batu Medan sebenarnya bukanlah asli habitat ibukota propinsi Sumut itu, pada awalnya sebenarnya burung ini tersebar hampir di seantero Sumatera, namun karena hampir semua penggila burung berkicau di Medan yang memiliki satwa jenis ini memilih si ekor yang menjuntai ini, akhirnya ada anggapan seolah - olah habitat ini asli Batak.


Bagaimanapun latar belakang sejarah atau kisahnya, yang jelas bagi penggemar burung berkicau Murai Batu Medan adalah salah satu favorit yang selalu mengisi ruang hati untuk melengkapi koleksinya. Untuk seorang pakar atau penghobi burung yang satu ini, yang telah cukup lama menggeluti dunia perburungan bukanlah hal yang sulit untuk membedakan atau mengenali antara Murai Batu Medan Asli dengan yang lainnya, tapi untuk seorang awam tentu bukanlah hal yang mudah.

Ada beberapa tips untuk membedakan Murai Batu/Medan Asli dengan varian atau Murai Batu Lainnya, diantaranya: panjang ekor bisa mencapai 30 cm, pada bagian ekornya yang berwarna hitam terselip srtp warna putih dari ujung ekor sampai pangkal membentuk garis horizontal yang tegas, jika sudah berkicau, suaranya lebih nyaring dan berisi serta seolah - olah menggema. source: wikipedia

Jenis Jenis Murai Batu:
Burung Murai Batu Cebu
Burung Murai Batu Kubur 
Burung Murai Batu Pejal 
Burung Murai Batu Putih 
Burung Murai Batu Rengkung Putih 
Burung Murai Batu Siul
Burung Murai Batu Tanah 
Burung Murai Batu Tarung
Burung Murai Batu / Burung Murai Rimba
Daftar Harga Murai Batu 2014: Betapa menggodanya saat unggas yang satu ini sedang berkicau, dengan ekornya yang diangkat ke atas,ditegakkan, murai batu medan itu terus memperlihatkan performanya, variasi bunyi atau nyanyiannya benar - benar membuat saya tertegun...ceritanya saya sengaja diundang untuk bertandang ke rumaha Deta, dimana teman saya ini baru 1 minggu berhasil menebus murai batu medan dengan maskawin 6 jeti, jika melihat daftar harga murai batu dipasaran mungkin kita akan bilang kemahalan, tapi tunggu dulu deretan daftar yang bisa anda lihat pada tulisan selanjutnya itu kondisi burung standar saja, jelas beda dengan yang dibeli teman saya itu.

Jika anda termasuk salah satu penggemar burung yang satu ini dan berniat hunting ke pasar burung ataupun akan membeli dari kenalan, anda bisa melihat Daftar Harga Murai Batu 2014 sebagai bahan perbandingan supaya jangan sampai kemahalan, apalagi jika murai batunya itu bakalan yang pasti butuh perawatan dan pakan yang cukup lumayan sampai burung itu memperlihatkan suara emasnya.



Hukum ekonomi jelas berlaku dalam perniagaan apapun. Semakin banyaknya peminat burung murai batu dan semakin langkanya burung liar jenis ini, membuat harganya cukup melambung dibanding burung ocehan lainnya. Selain penampilannya yang terlihat gagah, dimana perpaduan antara warna bulunya yang hitam dengan semburat kebiru-biruan disekitar kepalanya, kekhasan suaranyapun sangat sulit ditiru burung lainnya.

Artikel ini mungkin bisa dijadikan referensi, berapa kira - kira harga Burung Murai Batu dipasaran saat ini?!. Hasil rangkuman dari berbagai sumber, serta perbandingan harga di pasar burung, akhirnya tulisan ini ada dihadapan anda. Di tiap tempat atau perbedaan propinsi sangat mungkin menyebabkan perbedaan harga,dan kondisi serta kualitas murai batu yang anda incar mungkin pula termasuk burung 'petingan' yang dianggap memperlihatkan tanda - tanda murai dengan kwalitas terbaik.


Inilah Daftar Harga Burung Murai Batu 2014:
Jenis Murai Batu
Perkiraan Harga
Murai Batu Medan Trotolan Hutan Jantan
Rp. 3.400.000,- s/d Rp. 1.600.000,-
Murai Batu Nias
Rp. 3.300.000,- s/d Rp. 1.300.000,-
Murai Batu Aceh Trotolan Hutan Jantan
Rp. 4.500.000,- s/d Rp. 1.700.000,-
Murai Batu Aceh Hutan
Rp. 3.300.000,- s/d Rp. 1.400.000,-
Murai Batu Nias Raja Trotolan
Rp. 3.300.000,- 
Murai Batu Nias Ekor Hitam
Rp. 4.800.000,- s/d Rp. 1.800.000,-
Murai Batu Nias Ekor Hitam Trotolan
Rp. 4.800.000,- s/d Rp. 1.800.000,-
Murai Batu Nias Ekor Hitam Hutan
Rp. 3.800.000,- s/d Rp. 1.400.000,-
Murai Batu Kalimantan Hutan
Rp. 450.000,-
Murai Batu Borneo Hutan
Rp. 450.000,-
Murai Air
Rp. 200.000,-

Selasa, 29 Juli 2014

Kenari Macet Berbunyi Usai Mabung: Jangan hal yang aneh jika burung kenari kesayangan anda yang pada awalnya cukup rajin berkicau, begitu memasuki masa mabung/rontok bulu langsung terdiam membisu, hal ini bukan hanya dialami kenari saja, burung berkicau lainnyapun sering mengalami hal yang sama pada saat moulting. Yang jadi masalah ketika selesai rontok dan bulu - bulu baru telah tumbuh dengan sempurna, tetapi ternyata kenari macet berbunyi, atau peforma kicauannya jauh menurun dibanding sebelumnya. Bagaimana cara mengatasi kenari tidak bunyi usai mabung/rontok bulu?...



Burung apapun pada saat rontok bulu pasti akan terganggu penampilannya, karena banyak sekali protein dan energi yang terkuras saat merontokan bulunya apalagi ketika masa tumbuh bulu pengganti. Jadi bukan hal yang luarbiasa jika kenari anda macet berkicau/berbunyi setelah rontok bulu. Oleh sebab itu banyak penggemar burung yang lebih ekstra dalam memperhatikan kenari favoritnya disaat saat mengalami moulting.

Supaya kenari tidak macet bunyi/berkicau setelah mabung, kita harus lebih memperhatikan pola makanan burung menjelang rontok bulu dengan memberikan pakan yang banyak mengandung kalsium, mineral, protein dan multivitamin lainnya, bahkan dipasaran bisa kita temukan ramuan khusus obat supaya proses ambrolnya bulu burung bisa serentak dan tumbuhnyapun nantinya akan lebih sempurna.

Jika anda memperlakukan burung yang mau mabung dengan perawatan yang lebih ekstra seperti dituturkan diatas, insyaalloh kenari anda tidak akan macet berbunyi setelah rontok bulu. Jadi pada intinya untuk menghindari kenari tidak berbunyi usai/setelah mabung/rontok bulu adalah dengan memperlakukan lebih seksama pada saat burung akan/sedang moulting dan pada saat proses pertumbuhan bulu - bulu barunya. Canary Master

Senin, 28 Juli 2014

Cara mengobati bengkak pada kaki burung kenari: Mungkin karena kurang telaten dalam mengurusnya, atau karena sudah terlalu banyak yang harus diperhatikannya, seorang peternak kadang - kadang mendapati burung kesayangan terjangkit penyakit. Bagi peternak kenari yang sering menyerang unggas peliharaannya adalah kaki kenari bengkak karena terserang jamur.

Bagaimana cara mencegah dan mengobati bengkak pada kaki kenari?... dan apa penyebabnya?...Ada asumsi bahwa kaki kenari kutilan/bengkak itu diakibatkan gigitan nyamuk, mungkin saja awalnya karena gigitan nyamuk yang menyebabkan bentolan, dan pada saat bersamaan bakteri datang bersemayam dengan nyaman yang mengakibatkan infeksi, atau diakibatkan jamur, serangan jamur sebenarnya bisa diminimalisir dengan cara lebih telaten dalam memperhatikan sangkar atau kandang kenari anda.




Ciri - ciri kenari terkena penyakit bengkak/kutilan/bubulan atau lebih populer disebut canary bumble foot bisa dilihat dengan mata telanjang. Jika pada kaki kenari anda terlihat ada bentolan warna merah pada kuku - kukunya atau telapak kenari kesayangan anda, dan makin lama makin terlihat jelas, kemungkinan besar kenari anda kena infeksi atau sering disebut bengkak/jamur pada kaki kenari.

Jangan biarkan infeksinya semakin menahun, apalagi jika bentolan itu sudah berubah warna kebiru-biruan,  segera obati kenari kesayangan anda. Adapun cara pengobatan bengkak pada kaki kenari bisa dilakukan dengan merendam kakinya pada air hangat suam - suam kuku yang dibubuhi garam sedikit, setelah direndam lap dengan kain halus dan oleskan salep 88 atau salep apapun merknya yang biasa digunakan mengobati buduk pada manusia, sambil diolesi salp kaki burung anda garuk - garuk secara halus tapi jangan sampai membuat kakinya terluka. Lakukan pengobatan kaki kenari yang bengkak ini setiap 3 hari sekali sampai benar - benar sembuh.

Selain tidak indah dilihat, bengkak pada kaki kenari juga sangat mempengaruhi peforma burung kesayangan anda. Kenari anda akan lebih banyak diam daripada memperdengarkan ocehannya, bahkan tidak menutup kemungkinan jika canary yang selama ini menjadi favorit anda dan selalu gacor ngeroll dengan segala macam variasi kicauannya, pada saat kakinya bengkak akibat jamur berubah seratus delapan puluh derajat, diam seribu bahasa, membisu. Canary Master

Sabtu, 26 Juli 2014

Pada umumnya suara burung kenari akan meniru suara induknya, kalaulah kita acapkali melihat atau lebih tepatnya mendengar suara burung kenari yang berbeda dari suara umumnya hal ini sangat mungkin karena mendengar ocehan burung lain atau hasil dari pemasteran dengan burung lain yang cengkloknya hampir sama seperti memaster dengan Blackthroat atau burung ocehan lainnya.

Suara burung kenari bisa dimodifikasi tergantung dari masternya dan cara pemasterannya, memaster canary bisa dengan mp3 atau rekaman suara burung dengan media apapun yang anda anggap cocok, ada pula yang langsung disandingkan atau digesek dengan burung penggesek atau yang ingin ditiru ocehannya.



Dalam melatih atau mengisi suara burung kenari dengan suara master butuh kesabaran serta keuletan pemiliknya. Mewabahnya pemasteran canary dipengaruhi oleh kontes - kontes kenari dimana banyak canary bird yang pada akhirnya dinobatkan sebagai juara karena mempunyai kelebihan kelebihan ocehan yang dimilikinya.  Variasi suara yang dimiliki burung kenari ini diyakini hasil dari latihan atau pemasteran oleh pemiliknya.

Ada beberapa hal yang harus diperhatikann saat memaster suara burung kenari, burung yang akan dimaster usianya tidak lebih adri 2 bulanan atau setelah disapih/dipisahkan dari induknya. Pada usia dini daya ingat dan daya tangkap akan situasi dan pendengaran bunyi - bunyian disekitarnya dianggap lebih tajam, dengan memperhatikan hal ini kenari bakalan lebih mudah untuk dimaster dan menirukan kicauan suara masternya. Ingat pemasteran ini harus kontinyu, berjadwal, misalnya setelah berjemur, pada saat beristirahat putar suara kenari master, lebih baiknya lagi diulang pada malam hari untuk memperdengarkan suara masteran.

Faktor lainnya yang mempengaruhi keberhasilan pemasteran suara burung kenari adalah suasana dimana burung itu dimaster. Pilihlah tempat yang cukup tenang dan jauh dari kegaduhan supaya burung bakalan anda tidak terganggu dengan bunyi - bunyian yang tidak diharapkan. Harap diingat, pemasteran ini terkadang membutuhkan waktu yang cukup lama, jika kecerdasan burung anda diatas rata - rata, kemungkinan dalam waktu 3 atau 4 bulan sudah bisa menirukan kicauan si master, banyak pula kenari yang sudah lebih dari 6 bulan tapi tetap tidak memperlihatkan kemajuan seperti yang diharapkan.

Ada beberapa burung yang dianggap mempunyai suara yang cocok untuk dijadikan penggesek suara burung kenari , diantaranya Blackthroat, Jalak Suren, Cililin, Ciblek, Sanger, Lovebird, Manyar. Mungkin masih banyak jenis kicauan lainnya yang bisa anda jadikan burung master untuk mengisi atau gesekan pada suara burung kenari anda. Burung apapun atau rekaman suara kicauan burung apapun yang anda jadikan master yang pasti kunci keberhasilannya adalh keuletan , kesabaran dan tidak mudah patah arang. Canary Master

Selasa, 22 Juli 2014


Berternak kenari yorkshire :  Selain kenari red intensif/red factor, jenis canary yang satu inipun cukup banyak peminatnya, sangat mungkin karena kenari yorkshire jika dikawinkan dengan jenis lain, misalnya dengan kenari lokal, keturunannya atau anak - anaknya mempunyai perbedaan yang sangat mencolok dibanding indukannya, atau bisa dikatakan mendapatkan kenari dengan varian baru. Sebenarnya tidak ada perbedaan antara mengembangbiakan kenari jenis lain dengan cara berternak kenari yorkshire, perbedaannya hanya dalam hal memilih usia indukan kenari yorkshire, minimal induk betina sekitar usia 1 tahun dan jantannya 14 bulanan.

Untuk membedakan kenari yorkshire betina dan jantan memang cukup sulit, alangkah lebih baiknya jika anda membeli burungnya dari penjual yang sudah dikenal dengan baik yang bisa menjamin bahwa yorkshire yang anda beli memang satu pasang, betina dan jantan. Sebab banyak penjual burung yang nyanyiannya lebih gacor daripada barang dagangannya, salah salah anda bisa tertipu.

Ada beberapa tips atau panduan untuk membedakan antara kenari yorkshire jantan dan betina, diantaranya bentuk postur tubuh jantan lebih panjang atau memanjang, mempunyai leher yang jenjang, dan anusnya menonjol dengan alur vertikal serta tegak lurus. Jenis kelamin yorkshire betina berbentuk lebih bulat, anus atau pentilnya horizontal dan tidak menonjol.

Dalam hal memilih kandang penangkaran canary yorkshire sama saja dengan budidaya kenari lainnya, kandang harus memiliki ruang yang cukup leluasa untuk bergerak, tidak terlalu sempit dan yang tidak kalah pentingnya, sangkar untuk mengembangbiakan harus kokoh dan aman dari gangguan predator canary nomor satu yaitu tikus. Biasanya dalam masa penjodohan, kita sering memberikan pakan telur rebus, bau anyir telur sering mengundang semut untuk bertandang apalagi selepas penetasan, untuk meredamnya bisa anda gunakan air dalam wadah kecil pada tiap kaki sangkar penangkaran atau bisa juga dengan menggunakan kapur anti semut diselilingnya.

Menjodohkan yorkshire canary, setelah dimandikan jemurlah kedua kenari itu secara berdampingan, amati tingkah keduanya, jika si jantan memperlihatkan ketertarikan biasanya akan gacor dan tidak bisa diam. Sedangkan betina yorkshire yang sudah birahi dan siap dikawini biasanya bengepak-ngepakan sayapnya dan sedikit membungkukan tubuhnya. Jika kedua burung anda memperlihatkan tingkah seperti diatas, pertanda tidak butuh waktu lama lagi keduanya siap untuk dikawinkan, ambil si jantan dan masukan ke dalam sangkar betina, biarkan selama 2 atau 3 jam, dalam rentang waktu itu biasanya terjadi 3 atau 4 kali kawin. Ulangi proses mengawinkan kenari yorkshire ini selama 4 atau 5 kali, setelah itu anda tidak perlu menyatukan kenari anda dalam satu sangkar lagi, karena si betina akan siap bertelur dan anda siap menimang - nimang anak kenari kesayangan anda.



 
Copyright (c) 2010 Canary Master. Design by WPThemes Expert

Themes By Buy My Themes and Best Web Hosting.